
Bariang Rao-Rao, Humas — Dalam semangat mempererat tali silaturahmi dan memupuk rasa kebersamaan, keluarga besar MTsN 5 Solok Selatan kembali menggelar acara “Indahnya Kebersamaan” yang rutin diadakan setiap bulan. Kegiatan bulan ini dilaksanakan di kediaman Hairul Fitramon, salah seorang petugas keamanan MTsN 5 Solok Selatan, yang beralamat di Bariang Rao-Rao. Pada Hari Sabtu, 27 September 2025.
Acara yang berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan ini diawali dengan pembacaan Surah Yasin secara bersama-sama oleh seluruh peserta. Momen tersebut menjadi pembuka yang menyatukan hati dan menumbuhkan rasa syukur atas kebersamaan yang terus terjalin di lingkungan madrasah.
Kepala MTsN 5 Solok Selatan, dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada tuan rumah atas jamuannya. Dan ungkapan terima kasih juga kepada civitas MTsN 5 Solok Selatan yang telah sukses menggelar acara P5RA .
“Kegiatan ini bukan sekadar rutinitas, tetapi merupakan wadah untuk merawat rasa saling memiliki, saling menghargai, dan mempererat ukhuwah, kekompakan dan kebersamaan di antara kita,” ungkapnya
Selain itu, pertemuan juga dimanfaatkan untuk membahas berbagai agenda penting madrasah, termasuk evaluasi kegiatan sebelumnya serta persiapan untuk program-program ke depan yang bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanan di MTsN 5 Solok Selatan.
Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Jefron, S.Ag.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semangat kebersamaan, kekeluargaan, dan kolaborasi antarsesama warga madrasah dapat terus terjaga dan ditingkatkan.
Minggu, 28 September 2025